Kisah Biskuit Kaleng Khong Guan Cemilan Yang Wajib Ada Saat Momen Lebaran

- 10 April 2024, 16:07 WIB
Kisah Biskuit Kaleng Khong Guan yang merajai Indonesia wajib ada saat momen lebaran
Kisah Biskuit Kaleng Khong Guan yang merajai Indonesia wajib ada saat momen lebaran /

Akhirnya, KGB mulai melebarkan sayap bisnis mereka ke pasar AS dengan mendirikan Khong Guan Corporation pada 1982.

Fokus bisnisnya sama; pengembangan produk dan pemasaran biskuit dengan nama yang sama.

Dari awal yang sederhana di sebuah kantor kecil di Berkeley, California, KGC berkembang besar dan merajai pasar biskuit di AS.

Tak hanya ke Amerika Serikat, bisnis biskuit Khong Guan juga mereka lakukan ke sejumlah negara salah satunya negara Indonesia. 

Lantas seperti apa perjalanan biskuit Khong Guan bisa masuk ke pasar Indonesia? 

Keberadaan Khong Guan di Indonesia tak terlepas dari peran Ong Kong Ie, Kwee Boen Thwie dan Go Swie Kie. Mereka merintis perusahaan bernama NV Giok San Kongsie.

Kala itu, dua bersaudara ini sempat bekerja di pabrik biskuit lokal di Singapura. Namun pada tahun 1940, Jepang menginvasi negara itu sehingga mereka berdua harus mengungsi ke Perak, Malaysia.

Awalnya, perusahaan hanya mengimpor biskuit Khong Guan dari Singapura. Setelah melihat bisnis berkembang, akhirnya mereka mendirikan PT Khong Guan Biscuit Factory Indonesia Ltd.

Pada 1971, perusahaan itu mulai memproduksi biskuit Khong Guan sendiri. Sejak saat itu, bisnis Khong Guan tumbuh besar. Bahkan, mereka disebut-sebut menguasai 70 persen pangsa pasar biskuit di Indonesia.

Produk-produk mereka menjadi makanan khas yang banyak disajikan oleh masyarakat Indonesia saat lebaran. Salah satu ikon yang paling dikenal dari merek biskuit ini adalah gambar sebuah keluarga yang terdiri dari ibu beserta dua orang anaknya yang sedang makan biskuit di meja makan.

Halaman:

Editor: Hirlan Rusli Malik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah