DItemukan Bendera Mirip HTI di Agenda Deklarasi Dukung Anies, Polisi Lakukan Pendalaman

- 8 Juni 2022, 20:48 WIB
Panitia menurunkan bendera yang mirip dengan identitas organisasi terlarang Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), di Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (8/6).
Panitia menurunkan bendera yang mirip dengan identitas organisasi terlarang Hizbut Tahrir Indonesia (HTI), di Pancoran, Jakarta Selatan, Rabu (8/6). /Eduardo Panjaitan/ArahKata.com

JABABEKA NEWS - Baru-baru ini Metro Jakarta Selatan sedang menyelidiki munculnya bendera yang bertuliskan kalimat tauhid. 

Bendera tersebut disinyalir mirip dengan bendera miliki Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) yang sudah dilarang.

Diketahui, bendera tersebut dikibarkan dalam agenda deklarasi dukung Anies Baswedan sebagai Presiden RI periode -2024-2029 mendatang yang digelar di Majelis Sang Presiden di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Bolehkah Berwudhu Dengan Kondisi Telanjang? Ini Menurut Ustaz Abdul Somad

"Kita sedang lakukan pendalaman. Jadi begitu ada informasi seperti itu, kita kebetulan langsung di TKP itu kita amankan benderanya," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto, dikutip Jababeka News pada Rabu, 8 Juni 2022.

Kendati begitu, Budhi belum bisa memastikan apakah bendera tersebut benar seperti milik HTI atau hanya bendera yang bertuliskan kalimat Tauhid. Sebab, pihaknya masih melakukan pendalaman lebih lanjut.

"Nanti kita lihat ke depan saja. Sekarang ini masih fokus melakukan pendalaman dulu," ujarnya.

Baca Juga: Harga Tiket Pesawat Meroket, Sandiaga Uno Beri Tanggapan

Lebih lanjut, sejumlah saksi juga sudah diperiksa terkait kemunculan bendera dengan kalimat Tauhid yang mirip dengan milik HTI. Kendati begitu, Budhi belum bisa mengungkap hasil pemeriksaan tersebut.

Halaman:

Editor: Gilang Mustika Muslim

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x