5 Manfaat Media Sosial Untuk Bisnis, Salah Satunya yaitu Mengurangi Biaya Promosi

10 Juni 2022, 17:10 WIB
ilustrasi sosial media //Pixabay.com/Firmbee/

JABABEKA NEWS - Di era digital seperti sekarang, anak kecil hingga orang dewasa pasti memiliki media sosial. Hal ini tentu memudahkan kita dalam memberikan berbagai informasi untuk berbagai usia.

Media sosial diyakini memiliki peran penting bagi pelaku bisnis dalam mempromosikan produknya. Termasuk bagi para pelaku bisnis kecil atau Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Sebagai seorang pengusaha yang baru memiliki bisnis, mencari, dan menemukan target pasar menjadi salah satu hal yang sulit. Namun kemungkinan besar dapat anda capai dengan memanfaatkan media sosial.

Baca Juga: Hari Media Sosial, Bijak dalam Menggunakan Media Sosial

Agar bisnis bisa mendapatkan keuntungan dari media sosial. Berikut 5 manfaat media sosial yang bisa anda dapatkan dari sosial media :

1. Dapat Merespon Pelanggan Dengan Cepat

Setelah pelanggan memberikan respon melalui media sosial, sebagai perusahaan yang baik, Anda harus menanggapi semua feedback dengan baik dan cepat. Jika zaman dahulu pelanggan mengeluh melalui telepon, kini mereka akan menyampaikan keluhan melalui media sosial.

Namun, kebanyakan perusahaan hanya memfokuskan menjawab keluhan melalui telepon dan mengabaikan keluhan melalui media sosial. Padahal, keluhan pada media sosial dapat dibaca dengan cepat oleh pelanggan yang mengikuti media sosial anda.

Jadi jangan pernah abaikan satu pun komentar pada media sosial dan cobalah buat SOP dalam penanganan keluhan dan pertanyaan melalui media sosial.

2. Mengenal Pelanggan Dengan Lebih Dekat

Kunci sukses dalam sebuah bisnis adalah dengan mengenal pelanggannya lebih dekat. Dengan memiliki media sosial untuk bisnis anda, proses pengenalan pelanggan menjadi lebih mudah.

Cobalah menggunakan tools pendukung seperti Facebook Insight untuk mempelajari bahasa dominan yang diucapkan antara pengguna media sosial (usia atau jenis kelamin).

Informasi ini dapat membantu dalam proses branding dan promosi kepada target yang tepat.

Baca Juga: Hari Media Sosial, Masyarakat Sadar akan Pentingnya Menjaga Keamanan dan Privasi di Dunia Digital

3. Mengurangi Biaya Promosi

Menyediakan konten promosi yang menarik di media sosial dapat membantu anda menjangkau dan memperluas followers anda. Followers atau teman-taman di media sosial adalah calon pelanggan baru dari bisnis anda.

Untuk menggunakan media sosial tidak dibebankan biaya alias gratis. Tentu ini menjadi keuntungan tersendiri, anda dapat mempromosikan bisnis anda tanpa memikirkan biaya.

4. Dapat Menjankau Pelanggan Baru 

Dengan menggunakan media sosial, anda dapat menjangkau market pemasaran lebih luas. Jika sebelumnya bisnis anda hanya berorientasi lokal saja, maka dengan media sosial anda dapat menjangkau wilayah market yang lebih luas.

Caranya dengan mengoptimalkan media sosial dengan menambah follower atau teman, memperbanyak ulasan positif terkait bisnis yang Anda tawarkan, maka bukan hal yang tidak mungkin calon pelanggan baru akan melirik produk yang anda tawarkan.

Anda juga dapat mendaftarkan bisnis anda di platform Google Bisnisku. Melalui platform ini, bisnis anda dapat dikenal melalui listing bisnis Google Maps atau pun hasil penelusuran Google.

Jika anda memiliki konten video terkait bisnis anda, maka anda dapat memanfaatka platform media sosial seperti Youtube, Instagram, atau TikTok.

5. Meningkatkan Penjualan 

Ketika Anda mengklaim halaman media sosial anda, itu secara positif memengaruhi peringkat anda di hasil mesin pencari. Ini membantu calon pelanggan anda menemukan bisnis anda.

Tentunya dengan metode promosi yang tepat dan strategi khusus, anda dapat menggunakan media sosial seperti Facebook, Instagram, atau lainnya untuk meningkatkan petensi penjualan produk yang anda tawarkan.***

Editor: Gilang Mustika Muslim

Sumber: jurnal.id

Tags

Terkini

Terpopuler