2,7 Pengguna didominasi Anak Muda dan Ibu-ibu: Menkominfo Buat Satgas Khusus Berantas Judi Slot Online

- 22 April 2024, 17:56 WIB
Menkominfo, Budi Arie Setiadi dan Ketua Dewan Komisioner OJK, Mahendra Siregar, memberikan keterangan pers di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis 18 April 2024.
Menkominfo, Budi Arie Setiadi dan Ketua Dewan Komisioner OJK, Mahendra Siregar, memberikan keterangan pers di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis 18 April 2024. /Foto: Humas Setkab/Jay

Selain itu, Budi Arie Setiadi pihaknya akan membentuk satgas khusus untuk memberantas judi online di Indonesia.

Rencananya, satgas ini bekerja dalam waktu sepekan ke depan serta dikoordinasikan dengan Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Hadi Tjahjanto.

"Jadi dalam waktu seminggu, Pak Presiden sudah menyampaikan. Nanti dikoordinasikan oleh Pak Menko Polhukam," ungkap Budi Arie.

Budi juga menjelaskan, ada tiga cara memberantas judi slot online di Indonesia melalui tiga unsur yakni komprehensif, integral, dan holistik. 

"Jadi penyelesaiannya harus, istilahnya ada tiga nih, komprehensif, integral, dan holistik, untuk mengatasi perang dan darurat judi online," Tandasnya

Baca Juga: Kabupaten Kuningan Menuju Smart City, Bupati Acep Tandatangani MOU Dengan Menkominfo

Sejauh ini Kementerian Kominfo sudah berhasil memblokir situs judi slot yakni 1,6 juta, dilakukan selama delapan bulan Budi Arie menjabat. 

Namun dia mengakui kalau blokir situs masih belum cukup untuk memberantas judi slot online di Indonesia. 

"Harus ada tindakan lain, pemblokiran rekeningnya, terus juga bagaimana penegakan hukumnya, karena kita harus melindungi rakyat kita, rakyat kecil dari pengaruh negatif judi online," Ujarnya 

"Kasihan kan, tahun ini saja sudah ada empat orang bunuh diri akibat judi online. Kita harus lindungi rakyat kita, dan tugas negara itu melindungi seluruh tumpah darah Indonesia dan rakyat," katanya lagi.

Halaman:

Editor: Hirlan Rusli Malik

Sumber: Lampungpro.co


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah