PENTING! Pemuda Paham Perannya Dalam Pemilu 2024, Gen Z Sebagai Generasi Penerus Bangasa

- 16 Juli 2023, 22:25 WIB
10 alasan pentingnya peran pemuda bagi bangsa Indonesia menurut Najwa Shihab.
10 alasan pentingnya peran pemuda bagi bangsa Indonesia menurut Najwa Shihab. /Pixabay.com/Syafrizal Ahmadi

JABABEKANNEWS - Pada pemilu 2024 nanti pemilih dari kalangan muda atau dikenal Generasi Z bakal mendominasi bila dikonversikan jumlah pemilih dari kalangan muda bisa mendekati 114 juta orang.

Faktor penetrasi internet dan meningkatnya penggunaan media sosial juga diperkirakan akan mengubah arah dan prefensi politik pemilih dari kalangan muda.Media sosial pada level tertentu diprediksi akanmempengaruhi perubahan perilaku anak muda dalam memilih capres dan partai politik.

Pemuda sebagai agen of change memiliki peranan diantaranya :

  • Menjadi penyambung lidah dari rakyat alit (kecil) kepada para elit pejabat di pemerintahan.
  • Menjadi kelompok yang mengkampanyekan pemilu tanpa jual beli suara, karena praktek jual beli suara sering menjadi salah satu akar masalah tindakan korupsi para elit pejabat.
  • Juga pemuda bisa berperan menjadi penjaga kondusifitas media sosial.Seperti diketahui media sosial kerap dijadikan cara memecah belah persatuan dan kesatuan lewat konten-kontennya juga media sosial ini sangat rentan dijadikan sebagai alat oleh orang-orang tak bertanggung jawab untuk melakukan tindakan seperti black campaign atau kampanye hitam.

Bayangkan saja jika satu orang pemuda yang memiliki ribuan pengikut mampu mempengaruhi pengikutnya untuk menyadari bahwa pemilu 2024 nanti adalah pesta demokrasi yang menjadi sarana kedaulatan rakyat.

Baca Juga: Peluncuran Kirab Pemilu Tahun 2024, KPU KBB Harapkan Partisipasi Pemilih Bertambah

Baca Juga: Survei Pemilu 2024 PRMN-Promedia Temukan 86,4 Persen Responden Setuju Presiden Harus Aktif di Media Sosial

Baca Juga: Harapkan Peningkatan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP)

Menyadari bahwa memilih pada pemilu 2024 bukanlah suatu kewajiban, akan tetapi hak setiap warga negara yang mesti diambil untuk mewujudkan demokrasi yang baik dan melahirkan pemimpin yang mendapatkan kepercayaan langsung dari rakyat.

Maka pemilu 2024 akan menjadi pemilu yang lebih baik dari pemilu 2019 mana kala tidak ada pemuda yang gemar menyebarkan berita bohong atau hoax tentang pemilu.

Keterlibatan pemuda yang sadar pada pemilu dalam ekosistem digital mampu meminimalisir konten-konten negatif yang betebaran di dunia digital.

Halaman:

Editor: Aris Rismawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x