Amalan Apa yang Harus Diperbanyak menjelang Idul Adha? Berikut Penjelasannya

- 27 Juni 2022, 18:48 WIB
Amalan Apa yang Harus Diperbanyak menjelang Idul Adha? Berikut Penjelasannya
Amalan Apa yang Harus Diperbanyak menjelang Idul Adha? Berikut Penjelasannya /
  1. Dianjurkan mandi dan berhias sebelum sholat Ied

Kita juga disunnahkan untuk menjaga dan menyempurnakan kebersihan anggota tubuh kita pastinya kita harus menyambut hari Raya Idul Adha dengan diri yang bersih dan pastinya pakailah pakaian yang terbaik yang kita miliki.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Ustadz Adi Hidayat, Berikut Ringkasan Perjalanan Keilmuan UAH

  1. Dianjurkan untuk tidak makan sebelum sholat Ied

Hal ini yang sangat jarang orang ketahui tidak makan sebelum sholat Ied berdasarkan kepada sabda Nabi Muhammad SAW, bahwa Nabi tidak berangkat sholat di hari raya idul fitri kecuali makan dahulu dan beliau tidak makan pada hari Raya Idul Adha melainkan setelah selesai sholat ied hadits riwayat Tirmidzi Ibnu Majah.

  1. Hadir dan Berangkat lebih awal untuk melaksanakan sholat Idul Adha

Sebaiknya kita berangkat lebih awal dan sampai di tempat sholat dengan tenang atau tidak terburu-buru sambil menunggu sholat berjamaah kita bisa duduk sambil bertakbir dan berzikir kesempatan ini tentu menjadi hal yang baik terlebih sholat Idul Adha hanya dilakukan satu tahun sekali saja dan belum bisa dipastikan di tahun akan datang kita bisa melaksanakannya.

  1. Berjalan kaki menuju tempat sholat Idul Adha.

Apabila tempat sholat cukup dekat dan mudah untuk dijangkau sebaiknya kita mengikuti sunnah Rasulullah yaitu berjalan kaki menuju tempat sholat Idul Adha.

Baca Juga: Allah SWT Menghadiahkan Rasulullah SAW dua NamaNya, Beginilah Penjelasan Habib Alwi Al-Habsyi

Hal ini sebagaimana yang disampaikan dalam sebuah hadits Rasulullah SAW biasa berangkat sholat Ied dengan berjalan kaki begitu pula Ketika pulang dengan berjalan kaki hadits riwayat Ibnu Majah.

Itulah beberapa amalan yang mesti dikerjakan menjelang Idul Adha, dan hukumnya sunnah, meskipun bila ditinggalkan tidak menjadi dosa, bukan berarti kita bisa mengabaikannya. Karena amalan tersebut bila kita kerjakan, akan mendpatkan pahala yang menyempurnakan ibadah.

Demikian, semoga bermanfaat.***

Halaman:

Editor: Aris Rismawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah