Bantu Jong Utrecht Menang Ivar Jenner Malah Cedera, Kualifikasi Piala Dunia 2026 Lawan Vietnam Sebentar Lagi

- 3 Maret 2024, 12:57 WIB
Ivar Jenner  saat membela Jong Utrecht di Eredivisie Junior
Ivar Jenner saat membela Jong Utrecht di Eredivisie Junior /Instagram @ivarjnr/

JABABEKANEWS.COM - Pemain naturalisasi Timnas Indonesia Ivar Jenner kembali tampil bersama Jong Utrecht dalam laga pekan ke-27 Eredivisie.

Meskipun Ivar Jenner bermain sejak menit awal namun ia tidak mampu membantu timnya meraih kemenangan. 

Saat Jong Utrecht menjamu OSS di Sportples Zenbal dengan skor akhir 0-3.

Baca Juga: Meski Tampil Memukau di Piala Asia 2023, Marcelino Ferdinan Kurang diberi Menit Bermain dengan Tim KMSK Deinze

Kekalahan tersebut menempatkan Jong Utrecht berada di posisi ke-18 klasemen Eredivisie dengan hanya 23 poin dari 27 pertandingan.

Dalam Piala Asia 2023 lalu, partisipasinya dalam membantu Timnas Indonesia menjadi titik balik yang signifikan dalam karir Ivar Jenner pada musim ini.

Ivar Jenner memang lebih sering merumput bersama tim U21 Jong Utrecht yang berada di kasta kedua Liga Belanda.

Baca Juga: Profil Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Ivar Jenner

Meski sebelumnya sempat masuk ke dalam skuad utama FC Utrecht dalam tiga pekan pembuka divisi musim ini.

Namun karena mendapat cedera hamstring yang dialaminya juga membuatnya harus absen panjang dan menunda debutnya di kasta tertinggi di Liga Belanda. 

Terhitung sejak 15 September 2023 lalu, Ivar Jenner harus menepi guna melakukan perawatan dan harus rela melewatkan beberapa pertandingan baik bersama klub maupun Timnas indonesia.

Baca Juga: Sah Sah Sah detik detik prosesi sumpah WNI Rafael Strucik dan Ivar Jenner Timnas Menggila

Padahal sebentar lagi Timnas Indonesia akan melakoni laga krusial dalam terusan Kualifikasi Piala Dunia 2026 lawan Vietnam nanti.

Hingga saat ini belum ada kabar terbaru terkait cedera yang di alami Ivar Jenner di Jong Utrecht tersebut.

Selain itu, Ivar Jenner juga sudah dipastikan akan menjadi jendral lapangan tengah bagi skuad Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 nanti.

Semoga saat bertanding di Kualifikasi Piala Dunia 2026 lawan Vietnam dan babak penyisihan grup Piala Asia U-23 2024 Qatar nanti Ivar Jenner sembuh dalam cederabya bisa membela Timnas Indonesia.***

Editor: Hirlan Rusli Malik

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah