Pujian dari Bos PSSI Erick Thohir Meski Timnas Indonesia Bermain Imbang Lawan Palestina

- 15 Juni 2023, 11:17 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir berkunjung ke markas klub Bundesliga, Borussia Dortmund, Jumat, 9 Juni 2023.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir berkunjung ke markas klub Bundesliga, Borussia Dortmund, Jumat, 9 Juni 2023. /Tangkapan layar/ Twitter @erickthohir/

JABABEKANEWS.COM - Timnas Indonesia menjalani laga FIFA match day pertamanya dengan menjamu Timnas Palestina di Gelora Bung Tomo.

Timnas Indonesia bermain dengan full tim yang menggunakan kombinasi pemain lokal dan pemain naturalisasi yanh salah satu pemain yang menjadi langganan Timnas yakni Mark klok.

Dalam laga tersebut ketua Umum PSSI Erick Thohir tetap memuji penampilan Timnas Indonesia senior yang bermain imbang, 0-0 melawan Palestina di laga FIFA Match Day, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jatim, Rabu (14/6).

Bagi Erick, mental untuk terus menekan lawan yang berada di rangking 99 tingkat di FIFA itu menunjukkan Timnas Indonesia punya nyali menghadapi lawan yang lebih diunggulkan.

Baca Juga: Sandy Walsh Tersenyum, Melihat Duet Sempurna Timnas Indonesia Marselino dan Rafael Struick

"Dari segi permainan terlihat Indonesia mendominasi. Statistik menunjukkan itu, 60%-40%. Paling tidak ada tiga peluang di babak pertama yang potensi jadi gol. Meski imbang, saya puas melihat kerjasama tim yang tampak padu, meski beberapa pemain baru tergabung, termasuk pemain naturalisasi kita," ucap Erick Thohir seusai laga yang dipenuhi penonton.

Dalam pertandingan yang juga dihadiri Dubes Palestina, Zuhair, S.M. Al-Shun, PSSI juga memberikan 10% hasil pemasukan bagi perjuangan bangsa Palestina. di kutip dari laman PSSI.

Menurut Erick, sumbangan itu didasari atas hubungan erat Indonesia dengan Palestina dan dukungan pemerintah RI untuk kemerdekaan negara tersebut.

Baca Juga: Wow, Ini Poin RankingFIFA Timnas Indonesia Usai Tahan Imbang Timnas Palestina

Halaman:

Editor: Eman Sulaeman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah