Menjaga Lingkungan Hidup Menurut Ajaran Islam

- 19 April 2022, 03:18 WIB
ilustrasi lingkungan hidup
ilustrasi lingkungan hidup /instagram/@mdzikri_12

JABABEKA NEWS - Islam mengajarkan kepada umat manusia untuk selalu menjaga keseimbangan, keserasian dan keharmonisan dalam berbagai bidang kehidupan.

Secara khusus bentuk keseimbangan dan keserasian yang harus dijaga oleh umat Islam adalah hubungan antara manusia dengan Allah, manusia dengan manusia, dan manusia dengan alam/lingkungan.

Lingkungan adalah karunia Allah yang diberikan kepada manusia untuk dikelolanya dan memanfaatkannya dengan baik. 

Baca Juga: Apakah Fungsi Hati, Mata dan Telinga Bagi Manusia ?

Akhir-akhir ini persoalan lingkungan hidup semakin komplek, baik pada Negara berteknologi maja dan kaya ataupun Negara berkembang dengan masyarakat agraris dan miskin.

Hal ini terjadi karena gejala kerusakan lingkungan hidup semakin menonjol, yang berakibat pada ancaman terhadap kelangsungan hidup uma manusia yang semakin besar.

Sementara eksploitasi secara besar-besaran terhadap alam untuk kepentingan industri global menyebabkan ketidakseimbangan ekosistem alam justru berdalih untuk kepentingan dan kelangsungan hidup umat manusia.

Perangkap dalam pendekatan pembangunan yang berideologi pertumbuhan terus menerus dan tanpa batas, ke depan akan dapat menimbulkan kerusakan lingkungan yang semakin pelik dan berimbas pada kehidupan manusia dan makhluk hidup lainya.

Bencana alam yang bersumber dari eksploitas dan kerusakan lingkungan terjadi hampir di seluruh kawasan bumi ini. Dan ini terjadi oleh ulah tangan manusia sendiri.

Halaman:

Editor: Gilang Mustika Muslim

Sumber: Buku Merintis fiqh lingkungan hidup


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x