Inilah Amalan Ringan Setelah Bangun Tidur yang Membuat Tubuh Sehat, Kata Gus Baha

18 Juni 2022, 18:44 WIB
Inilah Amalan Ringan Setelah Bangun Tidur yang Membuat Tubuh Sehat, Kata Gus Baha /

JABABEKA NEWS – Setiap kali kita bangun tidur, agar hidup menjadi lebih sehat, baiknya rutinkan satu amalan yang cukup ringan ini.

Sebab amalan ringan ini merupakan perintah Rasulullah SAW yang bisa menjaga kesehatan tubuh kita.

Lantas, amalan apakah yang mesti kita lakukan setelah bangun tidur yang membuat tubuh kita menjadi lebih sehat ?

Baca Juga: Ustadz Khalid Basalamah Ungkap Bahaya Bila Orang Tua Memaksa Anaknya Menikah dengan Orang yang Tidak Disukai

Simak penjelasan lengkap Gus Baha dalam artikel ini.

Gus Baha menjelasakan dalam salah satu kajiannya, bahwa ada yang meti kita kerjakan setelah bangun tidur, agar kita terhindar dari sakit.

Menurut Gus Baha, amalan sederhana tersebut antara lain cukup dengan mencuci tangan setelah bangun dari tidur.

Baca Juga: Habib Novel Alaydrus Ungkap Sebab Akibat Antara Ibadah dan Kemiskinan

Menjaga kesehatan mesti menjadi perhatian kita semua sebagai umat Islam.

Sehingga kita perlu untuk selalu menjaga pola tidur, pola makan, serta pola hidup yang lebih sehat dari waktu ke waktu.

Islam sebenarnya telah mengajarkan kalau kita ingin menjaga kesehatan, maka mulailah dengan mencuci tangan terlebih dahulu.

Baca Juga: Masya Allah ! Doa Ini Dapat Membuat Otak Anak Menjadi Cerdas, Kata Syekh Ali Jaber

Gus Baha meyampaikan ini bukan tanpa dasar, melainkan dengan sebab Rasulullah SAW pernah memerintahkan umatnya untuk mencuci tangan.

Mencuci tangan menjadi hal yang krusial karena kita tidak pernah tahu apa yang tangan kita pegang.

Lebih spesifik lagi, Gus Baha mengatakan bahwa kita harus mencuci tangan dengan air mengalir.

Baca Juga: Inilah Sedekah yang Paling Utama Bagi Seorang Suami, Kata Ustaz Abdul Somad

“Terus mulai dulu ya sarannya Islam ya pakai air ngalir,” terang murid dari Mbah Moen tersebut.

Hal tersebut sebagaimana dinukil Jababeka News dari Youtube Dakwah Digital, “Amalan Setelah Bangun Tidur” diakses 18 Juni 2022.

Dengan mengikuti perintah dari Rasulullah saw, maka diharapkan kita bisa hidup dengan lebih sehat serta selamat.

Baca Juga: Ingin Hutang Cepat Lunas? Baca 4 Surat Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat : Akan Diberi Kemudahan Melunasinya

Demikianlah penjelasan Gus Baha mengenai amalan simple yang bisa membuat kita lebih sehat sejak bangun tidur.

Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Aris Rismawan

Sumber: You Tube

Tags

Terkini

Terpopuler