Persib Vs Bhayangkara FC Jelang kick off Liga 1, Pilar Penting Pangeran Biru Belum Dipastikan Bermain

23 Juli 2022, 12:36 WIB
Jelang kick off Liga 1 Persib Vs Bhayangkara FC 4 pilar penting Pangeran Biru masih dalam tahap pemulihan cedera Teja Paku Alam, David da Silva, Ciro Alves yang terkini Victor Igbinefo! /

JABABEKANEWS.COM - Jelang kick off Liga 1 akan mempertemukan antara Persib vs Bhayangkara FC, namun bek tengah sekaligus pilar penting Persib, Victor Igbonefo masih dalam kondisi cedera. 

Permasalahan cedera masih dialami tim berjuluk Pangeran Biru, saat bersua Bhayangkara FC, besok. 

Sejauh ini ada 4 pilar penting Pangeran Biru yang masih dalam tahap pemulihan cedera Teja Paku Alam, David da Silva, Ciro Alves, Victor Igbonefo belum dipastikan bisa bermain untuk Pangeran Biru.

Baca Juga: Daftar Pemain Rans Nusantara Jelang Kick Off BRI Liga 1 Musim 2022 2023

Dilansir Jababekanews.com dikutip dari laman resmi Persib.co.id, terkonfirmasi pilar penting sekaligus bek andalan milik Pangeran Biru masih dalam tahap pemulihan membaik, yakni Victor Igbonefo, diunggah pada 23 Juli 2022.

Cedera yang di alami Victor Igbonefo adalah patahnya tulang pipi saat bersua Persebaya FC dalam pertandingan Piala Presiden 2022 pada 17 Juni 2022 lalu. 

Setelah naik ke meja operasi, akhir Juni lalu, Victor Igbonefo menjalani program pemulihan untuk menyatukan kembali tulang yang patah. 

Baca Juga: Jelang Kick Off BRI Liga 1 Berikut 6 Regulasi Baru dari PSSI Musim 2022-2023, Wajib Booster Covid 19

Proses ini diperkirakan akan memakan waktu sekiranya dua hingga tiga bulan lebih. 

Bek tengah Persib, Victor Igbonefo mengaku menikmati program pemulihan cedera patah tulang pipi yang dialaminya. 

"Ini tidak mudah karena aku punya persiapan yang bagus musim ini. Tapi tiba-tiba harus cedera. Aku harus sabar, mungkin ada rencana Tuhan. Jadi aku coba setiap hari untuk menikmati, tetap senang sambil berharap bisa cepat pulih," kata Igbonefo.

Victor Igbonefo mengaku tak henti mendapat dukungan, mulai dari rekan setim, pelatih hingga bobotoh. Beberapa waktu lalu, ia sempat hadir dalam pertemuan internal tim jelang kick off Liga 1 musim 2022-2023.

"Setelah operasi kemarin, kalau melihat mataku masih belum sempurna. Tapi ada kemajuan. Terima kasih Tuhan, terima kasih kepada semua yang mendoakan, teman-teman di tim dan manajemen, juga bobotoh, terima kasih," jelasnya.

Baca Juga: Daftar Pemain Persib Bandung Jelang Kick Off BRI Liga 1 Musim 2022 2023, Nick DDS Membaik Ciro Alves Pulih

Menurut jadwal, Persib akan menghadapi Bhayangkara FC dalam bergulirnya Liga 1 musim 2022 2023 di Stadion Wibawa Mukti pada hari Minggu, 24 Juli 2022 pukul 20:45 WIB dan akan disiarkan langsung di Indosiar.***

Editor: Hirlan Rusli Malik

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler